Inspirasi Seorang Kekasih
Saya gak tau tepatnya
harus bagaimana dalam menggambarkan kisah cinta sepasang kekasih yang akan
diceritakan kali ini. Mungkin ini sebuah kisah cinta seperti pasangan yang
lainnya. Pergi berkencan dengan menonton, membahas film yang telah ditonton
disebuah kafe favorit lalu pulang dengan sebongkah kebahagiaan dan rindu-rindu
yang baru saja tercipta. atau hanya sebatas ngopi dan mengobrol bersama. Dan, inilah sebuah kencan yang dilakukan oleh sepasang
kekasih yang sedang dimabuk asmara.
“Kenapa kamu suka
membaca ?”
Ia menandai buku yang
sedang dibacanya lalu meletakkan diatas meja.
“Karna menurut saya
membaca itu sumber inspirasi,”
“tapi inspirasi bisa
didapat dimana dan kapan saja,”
“saya membaca bukan
sekedar mencari inspirasi tetapi juga belajar,”
“lalu pelajaran apa
yang kamu dapat dari membaca ?”
“tanpa saya jelaskan
satu per satu juga kayaknya kamu udah ngerti kalau banyak sekali yang bisa
dipelajari,”
“…seperti kamu yang
ingin menyelesaikan paper-paper kuliah misalnya, udah pasti kamu harus mencari
sumber dan membacanya terlebih dahulu sebelum mengerjakan paper tersebut,”
sambungnya.
“jadi, kalimat puitis
dan romantis yang ada di blog kamu itu hasil dari buku-buku yang kamu baca ?”
“sebagian iya,”
“Loh, kenapa sebagian,
dari sekian banyak buku yang kamu baca kenapa bisa hanya sebagian ?”
“karna sebagian lagi
sumber inspirasi saya itu kamu,”
“hmm, ini gombal
receh,”
Dia tertawa.
“lalu hal apa dari diri
saya yang menginspirasi kamu ?”
Dia meminum kopinya
yang sudah sejak setengah jam yang lalu dipesannya. Ah, saya hapal sekali
sikapnya, kalau sudah begini akan ada penjelasan yang panjang.
“kamu itu gak cukup
digambarkan hanya dengan sebuah kata cantik,”
“lalu apa lagi ?”
Dia diam sejenak
berpikir.
“ternyata selain senyum
kamu yang membuat dunia ini terasa indah, kamu juga banyak bertanya, sayang,”
Komentar
Posting Komentar